gravatar

Wah! Lokasi Karaoke Rossa Ternyata...




Kapanlagi.com - Tidak ada larangan bagi seorang artis untuk mulai membuka bisnis sampingan meski artis tersebut sedang dalam masa keemasannya. Seperti yang dilakukan Rossa ini, ia menginvestasikan uangnya dalam bentuk tempat karaoke bernama Diva Karaoke. Ini adalah bentuk persiapan Rossa jika suatu waktu ia tak lagi setenar saat ini.

"Menjadi ibu rumah tangga pasti siap. Bisnis ini hobby buat saya, jadi saya persiapkan segala sesuatunya itu," ujar Rossa saat ditemui di pembukaan DIVA FAMILY KARAOKE, Jl. Mangga Besar Raya 96, Jakarta Pusat, Kamis (14/4). Alih-alih usaha makanan, Rossa lebih memilih karaoke sebab ia mengenal dengan baik segala sesuatu yang berkaitan dengan menyanyi.

Tempat karaoke ini adalah hasil kerja sama Rossa dan teman-temannya yang menelan biaya tak sedikit. Namun, Rossa optimis bahwa usahanya ini bisa berkembang lebih lagi. "Investasinya besar ya cukup. Kita memiliki goal yang lebih besar lagi. Saya selaku brand ambassador dan salah satu pemegang saham," tuturnya.

Ada yang unik dari lokasi pendirian tempat karaokenya ini. Daerah tempat berdirinya gedung karaoke Rossa ini adalah kawasan yang banyak prostitusinya. Dengan keyakinannya akan suksesnya bisnis ini, Rossa menanggapi santai mengenai lokasi tempat karaokenya ini.

"Kita memang dapat lahan paling cepet di sini dan memang benar, mutiara (mengibaratkan usahanya) itu dimana-mana akan bersinar jadi gak takut. Kenapa gak bikin satu gebrakan di lingkungan yang terkesan negatif ini?" lontarnya.

Ijin pendirian usaha ini pun telah dikantongi Rossa. Ke depannya ia berharap semua bakal lancar-lancar saja. "Kita sudah melengkapi semua surat-surat dan mudah-mudahan lancar-lancar saja, kita inginnya memperbaiki lingkungan," pungkasnya. (kpl/gum/dka)


Foto : Muhammad Rasyad
Sumber : kapanlagi.com/showbiz/rossa-dirikan-tempat-karaoke-di-dekat-tempat-prostitusi

Tulis komentar...

Sponsor

Banner





blog-indonesia.com

smadav antivirus indonesia

Statistik Pengunjung



free counters